Anime Review: Sukitte Ii na yo

Di malam hari ini, aku baru saja selesai menonton satu anime yang so sweet banget ceritanya, berjudul Sukitte Ii na yo (Say, ‘I Love You’). Ah~lagi-lagi aku menulis review tentang anime percintaan. Hehe Padahal aku pengen sih nulis review tentang anime komedi seperti Binbougami ga, tapi baru menonton 2 episode aja perutku udah sakit banget sanking kocaknya. Itulah sebabnya mengapa aku lebih sering menghabiskan menonton anime romance. Mungkin nanti saat aku selesai menontonnya. :D

Baiklah, langsung saja, anime Sukitte Ii na yo ini bercerita tentang seorang gadis bernama Mei Tachibana, yang tidak lagi percaya dengan namanya ‘teman’. Semasa kecil dulu, Mei pernah menjadi korban fitnah teman-teman sekelasnya. Dia yang merasa terluka banget setelah kejadian itu akhirnya memutuskan untuk menutup diri karena tidak ingin tersakiti oleh teman lagi, dia pun merasa kalau dia tidak butuh yang namanya teman. Background kehidupan Mei ini mirip-mirip sama Shizuku dalam anime Tonari no Kaibutsu-kun, cuman mungkin Mei lebih suram dari itu. Haha Lagi pula Shizuku mungkin lebih keren. XD

Mei Tachibana 

Yamato Kurosawa
Cerita dimulai saat Mei bertemu dengan Yamato Kurosawa, seorang cowo populer di SMA mereka. Awal pertemuan mereka benar-benar buruk, secara tidak sengaja Mei menendang Yamato hingga terlempar di atas tangga. Namun karena kejadian itu, Yamato malah jatuh cinta dengan Mei karena meresa Mei berbeda dengan wanita lain yang pernah ditemuinya. Akhirnya Yamato pun berusaha mendekati Mei hingga akhirnya Mei pun punya perasaan untuknya. Mereka pun akhirnya pacaran. Mei juga bertemu dengan Asami Oikawa dan Kenji Nakanishi yang pada awalnya merupakan teman dekat Yamato yang kemudian dia coba percayai untuk dijadikan sebagai teman.

Kai mendekati Mei
Hubungan antara Mei dan Yamato benar-benar penuh dengan cobaan, mengingat juga Yamato adalah cowo yang begitu populer, sedangkan Mei adalah seorang cewe yang biasa-biasa saja. Jadi terkadang Mei merasa minder karena itu. Tapi, di sini kerennya anime ini! Meskipun banyak banget cewe yang coba mendekati Yamato, namun karena kesetiaan Yamato terhadap Mei, dia pun menolak seluruh cewe yang mendekatinya itu. Hal ini juga mengundang banyak kecemburuan para cewe-cewe tersebut kepada Mei, sehingga Mei harus bertemu dengan Aiko Mutou dan Megumi Kitagawa, dua orang cewe yang naksir berat sama Yamato. Namun pada akhirnya keduanya ditolak secara halus oleh Yamato dan malah menjadi teman Mei. Hingga pada akhirnya para cewe tersebut sadar apa kelebihan yang dimiliki Mei daripada wanita lainnya. Yamato juga akhirnya mendapatkan cobaan saat Mei didekati oleh mantan teman SMP Yamato sendiri yang pindah ke SMA mereka, Kai Takemura. Tapi akhirnya Kai menyerah dan malah mendekati Megumi.

Ada 2 karakter menarik memang di dalam anime ini yang membuatku suka sekali menontonya hingga penasaran sampai akhir. Yang pertama adalah Mei Tachibana sendiri, suka sekali dengan tokoh wanita satu ini dengan seluruh sifat lugu dan kikuknya. Mei benar-benar tidak punya pengalaman dalam menghadapi teman dan pacar, sehingga disepanjang cerita terlihat jelas betapa kikuknya dia, lucu banget. Senang juga saat Mei yang akhirnya mengerti tentang arti teman yang sebenarnya, dia benar-benar menjadi wanita yang berbeda banget pada akhirnya. Yang kedua adalah Yamato Kurosawa, sudah jelas, karena cowo satu ini menunjukkan beberapa sikap yang seharusnya dimiliki oleh seorang pria. Betapa setianya dia terhadap Mei benar-benar amajing banget. Anime satu ini benar-benar menyentuh pokoknya.
 

Awalnya aku berpikir, mungkin anime ini akan berakhir seperti WATAMOTE, dimana tokoh utamanya gila karena mempunyai kehidupan yang begitu suram. Tapi ternyata ending anime ini bagus banget! Salah satu anime dengan ending terbaik menurutku. :)
 

Apa yang membuatku berpikir anime ini endingnya bagus? Karena pada akhirnya cerita, dilihatkan kalau semua tokoh utamanya akhirnya mendapatkan pasangan meraka masing-masing. Tidak seperti biasanya, di mana selalu ada saja tokoh wanita yang harus menderita, tapi di anime ini, semuanya dapat. Hehe Jadi happy ending nih ceritanya.

Pokoknya keren dan so sweet banget anime ini! Untuk yang suka anime bertema romance, harus nonton nih anime. Ada sedihnya juga sih anime ini. Tapi, aku tidak bisa menceritakannya panjang lebar lagi, soalnya mengingat aku menulis ini juga sudah malam banget. Hoaams..

Demikian dulu untuk review anime kali ini. Kalian coba nonton sendiri deh, dan rasakan sensasi ceritanya. Seru kok animenya! Maaf kalau saya ada salah kata.

Cheerio!!!

Subscribe to receive free email updates:

5 Responses to "Anime Review: Sukitte Ii na yo"

  1. Terima kasih atas review-nya... Semangat dan sukses selalu!

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terima kasih kembali. Sering-sering berkunjung yo. :D

      Hapus
  2. oh jadi gini toh cerita reviewnya wkwk, udah download dari lama tp belum ditonton juga takut ga rame. tp rame juga kyknya. thanks spoilernya ya.

    BalasHapus